Pengaruh Lingkungan Kerja dan Jaminan Sosial Terhadap Kinerja Karyawan Dimediasi oleh Kepuasan Kerja di Rumah Sakit 'Aisyiyah Bojonegoro
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh lingkungan kerja dan jaminan sosial terhadap kepuasan kerja melalui kinerja karyawan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksplanatori yaitu menjelaskan hubungan sebab akibat antar variabel penelitian melalui pengujian hipotesis yang dirumuskan. Sampel penelitian ini berjumlah 196 responden yang merupakan pegawai RSUD 'Aisyiyah Bojonegoro. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner yang diukur dengan skala likert. Uji instrumen dalam penelitian ini menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, lingkungan kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai, jaminan sosial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, jaminan sosial tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai, kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai, lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai melalui kepuasan kerja, dan jaminan sosial berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai melalui kepuasan kerja
Copyright (c) 2024 Manajemen & Bisnis Jurnal
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
eMBJi: Manajemen dan Bisnis Jurnal
by http://mbj.wisnuwardhana.ac.id/index.php/mbj
is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License